0362 3303668
087894359013
disbudbuleleng@gmail.com
Dinas Kebudayaan

Technical Meeting Bulan Bahasa Bali Tingkat Kabupaten Buleleng Tahun 2023

Admin disbud | 06 Februari 2023 | 148 kali

Technical Meeting Bulan Bahasa Bali Tingkat Kabupaten yang dipimpin oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kab. Bll didampingi Kepala Bidang Sejarah dan Cagar Budaya di ruang rapat Dinas Kebudayaan, Senin (6/2).
Rapat ini dihadiri oleh dewan juri dan untuk perwakilan Camat se Kabupaten Buleleng, Perwakilan Ketua MKKS SMA/SMK Kabupaten Buleleng via Zoom. Pembahasan mengenai teknis lomba, untuk lomba
- Nyatua dan Pidarta disarankan pemberian kode waktu habis akan ditandai dengan menaikan bendera 2 menit sebelum waktu habis. Dan saran untuk lomba Nyatua jika bisa tahun depan panitia bisa menyiapkan naskah agar peserta tidak bingung dalam pemilihan materi.
- Saran untuk Ngwacen lontar panitia dan juri juga dapat menguasai materi agar pada saat pemenggalan ngwacen tidak bingung.
- untuk Nyurat Lontar usahakan blangkonya sudah diisi garis untuk mempermudah saat perlombaan.
- Lomba Debat saran dari pembina, agar tim juri lebih baik lagi dalam menyeleksi regu yang menang.
Lomba di tingkat Kabupaten akan dilaksanakan di Kantor Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng pada hari Kamis 9 Februari 2023. Untuk pemenang lomba di tingkat Kabupaten nantinya akan bertanding di tingkat Provinsi pd tgl 20 dan 21 Pebruari 2023 di Taman Budaya Art. center Denpasar.