(0362) 330668
disbudbuleleng@gmail.com
Dinas Kebudayaan

Penyerahan Piagam Pemenang Lomba Ogoh-Ogoh Tahun 2022

Admin disbud | 17 April 2022 | 192 kali

Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng yang diwakili oleh Pejabat Fungsional Bidang Adat dan Tradisi menghadiri acara Penyerahan Piagam Kepada Para Pemenang Lomba Ogoh-ogoh Tahun 2022. Penyerahan piagam diserahkan langsung oleh Gubernur Bali I Wayan Koster di Jaya Sabha, Rumah Jabatan Gubernur Bali Jl.Surapati Denpasar, Minggu (17/4).

Terdapat 3 Juara dari Kabupaten Buleleng yaitu :

1. Juara 1 (Ogoh-ogoh dengan judul Detya Manaru, STT. Catur Yoga, Desa Adat Anturan dengan nilai 595)

2. Juara 2 (Ogoh-ogoh dengan judul Sang Jogor Manik, STT. Giri Kusuma, Desa Adat Pancasari dengan nilai 561)

3. Juara 3 (Ogoh-ogoh dengan judul Sang Hyang Kala Raksa, STT. Tunas Teratai Tunjung Mekar, Desa Adat Sudaji dengan point nilai 552)

Pemenang pertama mendapatkan piagam penghargaan dan uang sebesar 50 Juta Rupiah, pemenang kedua mendapatkan piagam dan uang sebesar 35 Juta Rupiah dan pemenang ketiga mendapatkan piagam dan uang sebesar 25 Juta Rupiah.