0362 3303668
087894359013
disbudbuleleng@gmail.com
Dinas Kebudayaan

Kunjungan ANRI Dalam Rangka Digitalisasi Arsip di Gedong Kirtya

Admin disbud | 23 November 2022 | 77 kali

Kepala UPTD Gedong Kirtya Dewa Ayu Putu Susilawati S.S, M.Hum dan Kepala Bidang Sejarah dan Cagar Budaya Ir. Nyoman Widarma menerima kunjungan dari tim ANRI (Arsip Nasional Republik Indonesia) yang terdiri dari Direktur Visitasi dan beberapa tim lainnya dalam rangka untuk membantu mendigitalisasi arsip lontar maupun arsip lainnya yang terdapat di Perpustakaan Lontar Gedong Kirtya Singaraja yang dianggap penting, prioritas dan sudah mengalami proses kerapuhan, Rabu (23/11).
Tujuan dari digitalisasi ini tiada lain agar arsip-arsip tersebut bisa bertahan lebih lama. Sebelum ke Gedong Kirtya, tim dari ANRI sudah mendatangi beberapa tempat di Provinsi Bali untuk digitalisasi salah satunya Puri Karangasem. Setiap tahunnya tim ANRI melaksanakan kegiatan digitalisasi ini dengan mendatangi masing-masing daerah di Indonesia. Secara bergilir akan mendatangi Museum-museum yang ada di setiap Provinsi di Indonesia. Namun karena keterbatasan waktu dan anggaran maka proses digitalisasi arsip tidak dapat dilakukan secara menyeluruh. Sepeti halnya begitu banyaknya arsip di Gedong Kirtya baik berupa buku peninggalan Beland maupun lontar, jadi sementara hanya beberapa saja yang bisa digitalisasi dan dibantu untuk diterjemahkan.
Hasil digitalisasi ini nantinya akan disimpan di Museum masing-masing, pihak ANRI hanya menyimpan copyannya saja dan berusaha menjaga dengan baik isi dari arsip tersebut dalam artian tidak akan menyebarluaskan kecuali atas seijin pihak Museum.