0362 3303668
087894359013
disbudbuleleng@gmail.com
Dinas Kebudayaan

Dinas Kebudayaan Buleleng Hadiri Festival Literasi, Dukung Bedah Buku "Singaraja Berkisah"

Admin disbud | 04 September 2024 | 14 kali

Dinas Kebudayaan Buleleng Hadiri Festival Literasi, Dukung Bedah Buku "Singaraja Berbangga"


Buleleng, 4 September 2024 - Dalam rangka memperingati Hari Kunjung Perpustakaan, Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng yang diwakili oleh Kepala Bidang Sejarah dan Cagar Budaya  hadir dalam acara Festival Literasi Buleleng yang digelar dengan tema "Buleleng Berbangga, Literasi Penuh Warna". Acara yang diselenggarakan di Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan dari Dinas Kebudayaan.


Festival Literasi Buleleng tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik, salah satunya adalah bedah buku dengan judul “Singaraja Berkisah”. Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.30 WITA dan berlangsung hingga selesai. Kehadiran Dinas Kebudayaan dalam acara ini menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung dan memajukan literasi di Kabupaten Buleleng.


Dinas Kebudayaan Buleleng mengapresiasi penyelenggaraan festival ini sebagai langkah penting dalam meningkatkan minat baca dan kecintaan masyarakat terhadap literasi. Festival Literasi Buleleng 2024 diharapkan dapat menjadi momentum untuk terus mendorong semangat membaca dan menulis di kalangan masyarakat Buleleng.