0362 3303668
087894359013
disbudbuleleng@gmail.com
Dinas Kebudayaan

Warisan Sejarah Buleleng: Kunjungan Aditya Pudja ke Museum Soenda Ketjil

Admin disbud | 08 Oktober 2024 | 29 kali

Buleleng, 8 Oktober 2024 – Museum Soenda Ketjil hari ini mendapat kunjungan istimewa dari I Gusti Ngurah Aditya Utama, cucunda dari tokoh pejuang kemerdekaan Indonesia, Mr. Ketut Pudja. Kunjungan ini menjadi momen penting untuk memperkuat penghargaan terhadap warisan sejarah dan budaya Buleleng, yang diharapkan dapat terus dilestarikan oleh generasi muda.

Dalam kunjungan ini, I Gusti Ngurah Aditya Utama, yang juga dikenal dengan nama Aditya Pudja disambut hangat oleh Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng diwakili oleh Kepala Bidang Sejarah dan Cagar Budaya, yang turut serta dalam mendampingi kunjungan ke berbagai koleksi bersejarah yang ada di museum. Selain itu, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Buleleng juga hadir dalam kegiatan kunjungan ini. 

Kegiatan ini diisi dengan peninjauan koleksi museum yang terkait dengan perjuangan Mr. Ketut Pudja, yang diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak masyarakat untuk mengapresiasi dan menjaga kekayaan budaya serta sejarah daerah.