Menindaklanjuti hasil audensi dengan Bapak Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana pada tanggal 6 Mei 2019 lalu perihal pelaksanaan Buleleng Festival 2019 maka Dinas Kebudayaan Buleleng mengadakan rapat yang mengundang Camat SeKabupaten Buleleng, Ketua Listibya dan Ketua Sanggar Dwi Mekar dan Santhi Budaya. Rapat dilaksanakan di ruang rapat Dinas Kebudayaan pada pukul 09.00 wita. Rapat ini dipimpin oleh Kepala Bidang Kesenian Wayan Sujana dan didampingi oleh Kepala Seksi Bidang Pengembangan Pelestarian dan Pertunjukkan Bapak Pasek. Dalam rapat tersebut Bapak Wayan Sujana menyampaikan hasil audensi dengan Bapak Bupati yaitu Beliau menyarankan untuk tarian massal pada saat pembukaan yang akan diadakan di Jalan Ngurah Rai untuk menampilkan tari Gabor atau Tari Panyambrama dan dari pihak masing-masing Kecamatan sepakat memilih Tari Panyambrama. Kemudian Bapak Bupati juga meminta masing-masing Desa untuk mengeluarkan 20 penari, namun dari pihak Kecamatan belum bisa menyetujui hal tersebuy karena dengan kendala sulitnya mencari penari dari masing-masing Desa, mencari pakaian dan dari segi dana juga masih sulit. Pada akhirnya mereka memohon agar mengeluarkan 50-100 penari dari masing-masing Kecamatan bukan dari masing-masing Desa karena kendala mencari jumlah penari di masing-masing Desa. Hasil rapat ini nantinya akan dikonsultasikan kembali kepada Bapak Bupati Buleleng untuk mendapat kesepakatan bersama untuk acara Bulfest tahun ini.