Pusdiklat Kementerian Kominfo RI bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Buleleng menyelenggarakan pelatihan dengan tema "Digital Public Relation" yang di selenggarakan di Hotel Puri Saron, Desa Pemaron,Kab.Buleleng dan diikuti oleh 40 orang peserta khusus operator website/kehumasan di setiap SKPD. Pelatihan ini dilaksanakan selama 5 hari mulai dari Senin, 7 November sampai dengan Jumat, 11 November 2022.
Manfaat dengan diadakannya pelatihan ini operator website/kehumasan mendapatkan ilmu tambahan terkait kehumasan khususnya tata cara pempublikasian berita berbasis Digital Elektronik misalnya bagaimana cara membuat caption yang baik dan benar, mulai dari headline(judul), body (isi caption) dari postingan tersebut, dan ajakan untuk masyarakat publik dan tidak lupa ketika membuat caption wajib mencantumkan hastag, agar lebih memudahkan masyarakat publik mencari sesuatu yang berhubungan dengan topik.
Cara menganalisis sosial media, dengan menganalisis media sosial dapat mempermudah untuk mengetahui berapa follower, like dari aset media dan kita juga mampu mengetahui berapa jumlah Laki-laki dan perempuan yang mengikuti aset media melalui insight Facebook.
Selain itu kita mampu membuat jadwal dalam membuat konten dengan menggunakan content calender. Cara menyusun rencana program dan anggaran komunikasi kehumasan, dalam menyusun rencana program kita menentukan isue terlebih dahulu untuk dapat menyusun rencana program kehumasan dimana didalamnya memuat analisis isue, organisasi yang terlibat dalam isue tersebut, kepada siapa isue tersebut dipublikasikan, apa maksud dan tujuan dari adanya isue tersebut, dan bagaimana strategi untuk mempublikasikan isue tersebut, misalnya melakukan promosi lewat media sosial atau media cetak.
Setelah menyusun program tahap terakhir yaitu membuat rencana anggaran biayanya. Tidak hanya itu, peserta juga sekaligus dapat saling mengenal antara operator website/ operator medsos yang ada di masing-masing SKPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng guna untuk meningkatkan profesionaslisme SDM di lingkup Pemerintahan Kabupaten Buleleng.
Tujuan Pelatihan ini untuk meningkatkan keterampilan dan daya saing, produktivitas, kualitas SDM di bidang teknologi informasi dan komunikasi bagi angkatan kerja di Pemerintahan aparatur sipil negara. Harapan semoga ilmu yang didapat selama pelatihan berlangsung dapat diterapkan atau dipraktikkan dan digunakan dalam bekerja pada instansi Pemerintahan guna mendukung kinerja Pemerintah dalam mempublikasikan program kegiatan Pemerintah.