Buleleng, 17 September 2024 - Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng diwakili oleh Kepala Bidang Sejarah dan Cagar Budaya hadir dalam acara Pembukaan Lomba Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) yang diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran Bahasa Bali Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Sasana Budaya dengan dimulai pada pukul 08.00 WITA dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait.
Festival Tunas Bahasa Ibu ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan implementasi Perlindungan Bahasa Daerah Tahun 2024, khususnya terkait pelestarian dan revitalisasi Bahasa Daerah Kabupaten Buleleng. Upaya konkret ini pula bertujuan dalam memperkuat peran generasi muda dalam melestarikan Bahasa Bali sebagai bagian dari identitas budaya lokal.
Festival Tunas Bahasa Ibu ini diharapkan menjadi kegiatan yang berkelanjutan dan dapat menginspirasi masyarakat luas untuk semakin mencintai dan menggunakan Bahasa Bali dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh antusias dan diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba.
Melalui Festival Tunas Bahasa Ibu, Musyawarah Guru Mata Pelajaran Bahasa Bali Kabupaten Buleleng berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam pelestarian Bahasa Bali sebagai salah satu bahasa ibu yang sangat berharga di Buleleng.