Sastra daerah Bali dan Lombok yang sudah diwarisi semenjak turun temurun oleh leluhur kita , ditulis pada daun lontar dan lontar-lontar ini perlu diselamatkan dan dipelihara. Oleh sebab itulah Naskah-naskah yang sangat berguna dibidang keilmuan itu semenjak jaman Belanda hingga kini tersimpan baik di Gedong Kirtya Singaraja. Dan pada Pameran Pembangunan lontar-lontar tersebut di pajang di Stand Dinas Kebudayaan dan mengundang banyak antusias masyarakat yang ingin melihat bagaimana lontar tersebut dan isi dari lontar tersebut. Dan ada beberapa pengunjung yang memberikan penghormatan terhadap lontar karena mereka yakin bahwa lontar tersebut memiliki aura magis.