0362 3303668
087894359013
disbudbuleleng@gmail.com
Dinas Kebudayaan

Tari Taruna Jaya dan Wayang Wong Pada Pembukaan Stand Pameraan Dinas Kebudayaan

Admin disbud | 15 Agustus 2018 | 734 kali

Pembukaan Stand Pameran yang dilaksanakan kemarin pada hari Selasa, 14 Agustus 2018 dimeriahkan dengan pemukulan kulkul di masing-masing stand yang menandakan bahwa acara pesta rakyat dalam rangka HUT RI ke 73 sudah resmi dibuka, beberapa seniman dari kebupaten buleleng juga ikut memeriahkan, diantaranya ada bondres rare kual yang memeriahkan acara malam kemarin dengan lelucon khasnya. Selanjutnya ada pementasan tari di stand Dinas Kebudayaan yang di Tarikan langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan beberapa staf dari Dinas Kebudayaan, diantaranya ada tarian Wayang Wong yang memerankan Patih Prasta, Delem dan Sangut. Yang ditarikan oleh Bapak Gede Komang, M.Si, Drs. Wayan Sujana, Ketut Swarna Dwipa, S.Sn, Tegeh Okta Maheri, dan Jero Merta. Untuk tari Trunajaya, Tari ciptaan maestro Gede Manik ditarikan oleh Luh Erawati, S.ST yang merupakan keturunan dari alm. Gede Manik dan ditarikan juga oleh Chika yang merupakan salah satu generasi muda yang menguasi tari trunajaya. Acara di depan stand Dinas Kebudayaan berlangsung dengan sangat meriah karena disaksikan langsung oleh Bapak Bupati Buleleng, Bapak Wakil Bupati Buleleng beserta jajarannya beserta masyarakat yang antusias dengan acara tersebut. Acara tersebut berlangsung sekitar 30 menit. Semoga dari acara tersebut bisa memotivasi para generasi muda untuk ikut melestarikan dan mencintai budaya bali agar tidak punah, karena ada salah satu budaya kita yang sudah diakui oleh UNESCO yaitu tari Wayang Wong. 

sekian dan terimakasih

om shanti, shanti, shanti om